Polres Gresik Siagakan Personel 24 Jam Untuk Pengamanan Percetakan Surat Suara Pemilu 2024

    Polres Gresik Siagakan Personel 24 Jam Untuk Pengamanan Percetakan Surat Suara Pemilu 2024

    GRESIK - Tahapan Pemilu 2024 Polres Gresik telah mengambil langkah sigap untuk menjamin keamanan proses produksi surat suara. 

    Mulai tanggal 4 Oktober 2024, Polres Gresik telah menugaskan personel untuk melakukan pengamanan intensif di PT Temprina, sebuah perusahaan percetakan di Desa Sumengko, Kecamatan Wringinanom, Kabupaten Gresik.

    Kapolres Gresik, AKBP Arief Kurniawan, S.I.K., dalam keterangannya menjelaskan bahwa pengamanan dilakukan selama 24 jam penuh oleh personel Polri yang bertugas secara bergantian. 

    "Pengawasan dan pengamanan percetakan serta penyimpanan surat suara dilakukan secara ketat, dan pengawasan ini berlangsung sepanjang hari, " ungkapnya, Jumat (11/10)

    Selain pengamanan, pihak kepolisian juga berkolaborasi dengan pihak percetakan untuk memastikan bahwa proses produksi surat suara berjalan lancar. 

    "Petugas Kepolisian bekerja sama dengan pihak percetakan secara rutin guna memastikan kelancaran setiap tahap produksi, " tambah AKBP Arief Kurniawan

    Polres Gresik juga memastikan keamanan lingkungan percetakan dengan melakukan pemeriksaan terhadap karyawan yang keluar masuk area percetakan. 

    Langkah ini kata AKBP Arief Kurniawan bertujuan untuk mencegah gangguan atau penyusupan yang dapat mengancam proses produksi.

    Kapolres Gresik juga menegaskan komitmennya dalam mendukung keberlangsungan Pemilu yang aman dan sukses.

    "Polres Gresik berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran proses produksi surat suara Pemilu 2024, demi memastikan pelaksanaan demokrasi berjalan dengan baik dan lancar, " tutup AKBP Arief Kurniawan. (*)

    gresik
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024, Polres...

    Artikel Berikutnya

    Polres Gresik Gerak Cepat Amankan Oknum...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Irwasum Polri Instruksikan Jajaran Pertahankan Opini WTP 12 tahun Berturut-turut
    Resmikan Pataka Dipta Prakasha, Irwasum Polri: Resapi dan Jadikan Pedoman Agar Hasil Kerja Bermanfaat bagi Masyarakat
    Polri dan RCMP Perkuat Kerja Sama, Tingkatkan Kapasitas Lawan Kejahatan Transnasional
    Pesan Wakapolda Jatim Saat Gelar Tasyakuran HUT Polairud ke-74 Tahun 2024
    Polairud Baharkam Polri Rayakan HUT ke-74 dengan Semangat Mengamankan Sumber Daya Kelautan

    Ikuti Kami